TIM BOLA VOLI SMA NEGERI 2 PLAYEN RUNNER UP KARYA HUSADA CUP 2020

Tim bola voli SMA Negeri 2 Playen berhasil meraih Runner Up pada turnamen Karya Husada Cup yang digelar di GOR Siyonoharjo, Playen Gunungkidul tanggal 18 – 19 Februari 2020. Turnamen yang diselenggarakan olah Poltekkes Karya Husada Yogyakarta diikuti oleh tim  bola voli SMA dan SMK se kabupaten Gunungkidul . Kelompok bola voli putra diikuti oleh SMA Negeri 1 Patuk, SMA Negeri 2 Playen, SMA Negeri 1 Rongkop, SMK Yappi, SMK Muhammadiyah Wonosari, SMK Muhammadiyah 2 Playen, SMK Negeri 1  Girisubo, SMK Negeri 2 Wonosari, SMK Muhammadiyah Semin, SMK Binakarya Rongkop, SMK Muhammadiyah 1 Playen, SMK Maarif Ponjong. Sedangkan kelompok putri diikuti oleh : SMK Giri Handayani, SMK Muhammadiyah Karangmojo, SMK Yappi Wonosari, SMA Negeri 1 Tanjungsari, SMK Negeri 3 Wonosari, SMA Negeri 2 Playen, SMK Negeri 1 Girisubo, SMK Bina Karya, SMA Pembangunan Ponjong dan SMK  Muhammadiyah Rongkop.

Dibawah bimbingan pelatih Bp. Tri Haryanto dan Bp. Sukamto, tim bola voli putra dan putri berhasil meraih Runner Up setelah mengalahkan lawan – lawannya. Tim Putri diperkuat oleh para pemain : Diva Prabela Putri, Ratria Nugraha Kusuma, Nugraheni Pangestika, Lola Yulianti Muis, Indri Cahya Dewantari, Dinda Suyawati K, Yustina Salita, Safa Aura Faradisa, Lutvita Prima Dewi, Puan Yasmeen Kalya, Nanda Noor Kusuma, Shandytia Ardani, Anisa Rahmawati Dewi dan Fitri Dyah Yuliani. Sedangkan tim putra diperkuat oleh Fregy Yandri, Andri Hamza, Septian Bagas Marsugi, Feri firmansyah, Arya Bagus Pratama, Rendhi Arianto Putra, Ferdy Mulya Hartawan, Ilham Akbar Afrizal, Ferdynan Pramudhita, Fadhlil Wafi Sosila Octavian, Eko Wahyu Fendiyanto, Zico Alfarizi,  Erwin Nandito,  Aditya Sahadewa. Selanjutnya piala kejuaraan diserahkan oleh Kapten beserta Tim bola voli putra dan putri kepada pihak sekolah dan diterima langsung oleh Kepala Sekolah Ibu Tumisih, S.Pd., M.Pd. Kepala sekolah menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada tim bola voli sekolah yang telah berjuang sekuat tenaga mewujudkan hasil terbaik sekaligus memotivasi siswa lain untuk ikut menorehkan prestasinya.

Tinggalkan Balasan